Edukasi Industri Perkapalan dan Maritim from SMK Teknik PAL Surabaya

ENDUINPALTIM with SMPN 8 Surabaya

Selasa, 25 Februari 2025 SMK Teknik PAL Surabaya mengadakan kegiatan EDUINPALTIM (Edukasi Industri Perkapalan dan Maritim) dengan SMP Negeri 8 Surabaya. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan tentang kegiatan industri rancang bangun kapal di PT. PAL Indonesia serta mengenalkan SMK Teknik PAL Surabaya yang merupakan lembaga pendidikan vokasi yang didirikan oleh PT. PAL Indonesia melalui Yayasan Pusdiklat PAL Indonesia.
Kegiatan ini diikuti oleh 50 peserta didik dan 2 guru pendamping SMP Negeri 8 Surabaya. Kegiatan dimulai dengan penjemputan peserta didik di sekolah dilanjutkan Tour area PT. PAL indonesia. Kegiatan selanjutkan di SMK Teknik PAL Surabaya yaitu mengunjungi bengkel masing- masing kompetensi kejuruan yang diarahkan oleh OSIS dan diberikan penjelasan oleh DUTA SMK Teknik PAL Surabaya. Setelah tour bengkel peserta didik diarahkan menuju lounge room untuk mengikuti materi dan game dari panitia. Peserta didik SMP Negeri 8 Surabaya sangat antusias mengikuti kegiatan ini.

kegiatan keseruan SMK Teknik PAL dalam penyelenggaraan kegiatan ENDUINPALTIM ini dapat di tonton di youtube https://www.youtube.com/watch?v=SvyFNq1V56w cuplikan menarik setiap kegiatan di dalamnya mulai dari ilmu wawasan tentang perkapalan, Industri PT PAL INDONESIA, dan beberapa tampilan menarik yang disajikan.

Pengenalan industri PT PAL INDONESIA dan pengenelan Bengkel Teknik Pengelasan SMK Teknik PAL Surabaya

Pengenalan Bengkel Teknik Otomasi Industri, Bengkel Teknik Permesinan, dan Teknik Komputer dan Jaringan oleh Anak DUTA dan OSIS SMK Teknik PAL Surabaya

Pembukaan oleh Kepala Sekolah Bapak Eko Agus Triswanto, S.Pd, S.Si serta penampilan hangat paskibra dari PASKAPAL SMK Teknik PAL Surabaya.

Pemberian Materi tentang ENDUINPALTIM yang di berikan oleh Shafira Artanita Dewayanti, S.Pd untuk memberikan gambaran terkait kontribusi PT PAL INDONESIA di dalam industri manufaktur khususnya pembuatan kapal, dan peran penting SMK Teknik PAL Surabaya.

About Admin

SMK Teknik PAL Surabaya adalah sekolah menengah kejuruan yang berada di bawah naungan Yayasan Pusdiklat PAL Indonesia, yang keberadaannya langsung terintegrasi dengan dunia industri, khususnya industri perkapalan, yaitu PT. PAL Indonesia (Persero).

Related Articles

Selamat Datang

Selamat datang di website resmi SMK Teknik PAL Surabaya. Website ini kami bangun untuk semakin memudahkan lulusan SMP/MTs dalam melakukan pendaftaran dan bergabung sebagai calon peserta didik SMK Teknik PAL Surabaya tahun pembelajaran 2025/2026. Dimana perkembangan teknologi akan terus kami ikuti dengan turut melakukan pengembangan dan perubahan kearah kemajuan di SMK Teknik PAL Surabaya, termasuk sistem PPDB online ini.

INFO SEKOLAH

INFO PPDB

TEACHING FACTORY

PARTNERSHIP

PENGUNJUNG